Jumat, 20 April 2012

Wisata Kavling Stroberi


Jika Anda dan keluarga jalan-jalan ke Bandung, cobalah sekali-kali Anda mengunjungi tempat agrowisata. Semakin maraknya tempat wisata yang mengedepankan konsep tersebut, maka Anda wajib mengunjunginya. Siapa tahu, agrowisata justru menjadi alternatif baru tempat wisata favorit Anda! Tampat yang paling direkomendasikan di kota Bandung adalah wisata kebun stroberi. Ada beberapa kebun stroberi yang menawarkan para pengunjungnya untuk memetik sendiri stroberi langsung di kebunnya, salah satunya adalah Kavling Stroberi.
Kebun stroberi yang bertajuk Kavling Stroberi ini berada di Desa Cihideung, Kec. Parongpong, Bandung. Berada di tempat yang jauh dari keramaian, akan menambah syahdu suasana saat memetik stroberi. Diberi nama Kavling Stroberi karena kebun stroberi yang tersedia ditempatkan ke dalam lima kavling yang luasnya sama, dengan tujuan agar pengunjung tidak terlalu ramai berada di satu lokasi karena stroberi yang tumbuh pun bergiliran. Fasilitas-fasilitas yang disediakan tempat ini antara lain café, tempat bermain anak-anak, dan tentu saja kebun stroberi, bahkan disini pun Anda bisa menyewa kuda tunggang untuk berkeliling.

1 komentar:

  1. sore, mau tanya kl harga tiket masuk nya biasany berapa yah ?

    BalasHapus

komentar anda sangat berarti bagi kami :)